Ketahui Ini Dia Cara Mengatasi Wasir Agar Tidak Semakin Parah

Cara mengatasi wasir secara alami dan aman banyak dicari oleh sebagian orang. Terlebih bagi orang yang masih dalam kondisi wasir ringan. Mengingat penyakit ini bisa menyerang siapa saja, pastikan Anda harus mengetahui cara untuk mengobatinya.

Wasir merupakan salah satu masalah umum yang terjadi dan berkaitan dengan pencernaan. Penyakit wasir memiliki akibat fatal jika dibiarkan dan tidak segera diberikan penanganan. Berikut terdapat beberapa cara untuk mengatasi kondisi wasir untuk Anda.

Mengenal Seputar Penyakit Wasir

Wasir menjadi salah satu penyakit yang tidak boleh disepelekan. Agar tidak bertambah parah, berikut cara mengatasi wasir yang bisa Anda lakukan!

Wasir adalah penyakit yang menyebabkan pembengkakan pembuluh darah di anus dan bagian akhir dari usus besar. Seseorang yang mengalami penyakit ini pasti akan terasa mengganjal dan nyeri pada area dubur. Selain itu, biasanya juga disertai dengan keluarnya darah saat BAB.

Jika kondisi ambeien masih tergolong aman dan ringan, biasanya tidak berbahaya. Namun sebaliknya, jika ambeien atau ambeien ini sudah masuk dalam kondisi parah, maka harus segera di periksakan ke dokter untuk mendapat penanganan lebih lanjut.

Pada dasarnya, ambeien dibagi menjadi dua jenis, yaitu jenis dalam dan luar. Pada jenis dalam ini, adalah kondisi di mana pembengkakan pembuluh darah tidak terlihat.

Sebaliknya, pada jenis luar ini kondisi bengkaknya akan terlihat dari luar anus. Ketika mengalami kedua kondisi ini, maka segera terapkan berbagai cara mengatasi wasir.

Penyebab Munculnya Penyakit Wasir

Pada dasarnya, penyebab terjadinya penyakit wasir adalah adanya tekanan terlalu besar yang terjadi di area sekitar anus. Selain itu, terdapat beberapa kondisi yang bisa menyebabkan meningkatnya kondisi seseorang terkena penyakit ini, diantaranya:

  • Mengejan, biasanya hal ini dilakukan ketika seseorang sedang BAB keras, mengangkat benda berat, melahirkan, dan lain sebagainya.
  • Sembelit kronis, kondisi ini menjadi faktor penyebab munculnya penyakit wasir jika seseorang mengalami konstipasi yang berkepanjangan.
  • Duduk terlalu lama, aktivitas ini menjadi salah satu penyebab yang fatal jika terus menerus dilakukan.
  • Jaringan bawah panggul lemah, hal ini biasanya terjadi ketika seseorang sudah memasuki masa penuaan atau kehamilan.

Cara Mengatasi Wasir yang Bisa Dicoba

Wasir atau ambeien adalah suatu kondisi di mana terjadinya pembengkakan pembuluh darah pada rektum atau anus. Biasanya ambeien ini seringkali diabaikan dan dianggap penyakit yang sepele. Padahal kenyataannya, ambeien juga bisa menjadi kronis dan parah jika tidak segera diberi penanganan.

Untuk menghindari kemungkinan-kemungkinan buruh yang terjadi, tentu Anda harus mengetahui apa saja cara yang aman untuk mengobati penyakit ini. Adapun beberapa cara mengatasi wasir yang bisa Anda coba, yakni:

1. Banyak Konsumsi Makanan Kaya Serat

Memiliki riwayat penyakit wasir tentu menjadi hal yang sangat menganggu, terlebih jika saat kambuh. Nah, agar tidak menular ke berbagai masalah kesehatan lainnya, maka Anda harus bisa mengetahui cara pengobatan atau pencegahannya yang tepat.

Cara atasi wasir yang pertama adalah banyak mengkonsumsi makanan tinggi serat. Makanan kaya akan serat ini dinilai sangat ampuh untuk melunakkan fases yang menjadi salah satu faktor penyebab terjadinya penyakit ini.

Di samping itu, bagi para penderita ambeien juga sangat dianjurkan untuk selalu menjaga dan memperhatikan pola makannya. Sebab, hal ini juga akan berpengaruh terhadap kesembuhan ambeien secara permanen.

2. Banyak Minum Air Putih

Cara mengatasi wasir selanjutnya adalah dengan perbanyak minum air putih. Selain asupan buah dan sayur, hidrasi tubuh juga harus diperhatikan dengan mengkonsumsi banyak air putih.

Jika tubuh kekurangan cairan, maka kemungkinan besar fases akan mengeras dan akan memicu kambuhnya penyakit ambeien Anda. Oleh sebab itu, pastikan Anda minum air putih yang cukup di setiap harinya.

3. Oleskan Lidah Buaya

Cara mengatasi wasir selanjutnya adalah dengan mengoleskan lidah buaya pada daerah sekitar anus. Mengingat lidah buaya memiliki kandungan antiperadangan, memungkinkan untuk bisa mengatasi masalah peradangan akibat dari ambeien tersebut.

Tapi pastikan Anda menggunakan lidah buaya yang alami dan dari tanamannya langsung. Sebab sangat tidak dianjurkan untuk menggunakan krim lidah buaya yang telah dicampuri beragam bahan kimia. Hal ini bertujuan agar hasil penyembuhan bisa lebih maksimal dan cepat.

4. Oleskan Tea Tree Oil

Cara mengatasi wasir selanjutnya adalah dengan selalu rutin mengoleskan tea tree oil. Minyak pohon teh ini diklaim sangat manjur sebagai obat ambeien alami dan aman.

Dengan kandungan antiseptik alaminya, minyak teh mampu untuk membantu meredakan rasa nyeri, gatal berlebih, hingga masalah ketidaknyamanan akibat ambeien. Selain itu, minyak pohon teh ni juga akan membantu untuk melawan infeksi bakteri pada kulit.

5. Kompres dengan Air Garam

Cara mengobati ambeien selanjutnya adalah dengan mengompres area yang meradang dengan air garam. Untuk mengatasi masalah ambeien ini, disarankan agar Anda mengompresnya menggunakan campuran garam epsom dan gliserin.

Anda dapat mengompres atau sekadar mengoleskannya dengan menggunakan kain kasa. Biarkan selama 15 menit dan Anda bisa mengoleskannya kembali setiap 4 jam sekali. Cara mengatasi wasir ini bisa Anda terapkan secara rutin di rumah.