Sekarang ini ada banyak orang memilih motor irit bahan bakar agar untuk digunakan sehari-hari. Hal tersebut mungkin tidak lepas dari kenaikan harga BBM sehingga membuat orang-orang harus mengeluarkan biaya lebih banyak untuk membeli BBM.
Di Indonesia sendiri ada banyak sekali merek sepeda motor terkenal dan tentunya memiliki keunggulan serta kekurangannya masing-masing. Beberapa diantaranya memiliki fitur-fitur canggih untuk menghemat konsumsi bensin.
Tidak bisa dipungkiri memiliki kendaraan yang hemat BBM itu sangat menguntungkan sekarang ini. Oleh karena itu kami akan memberikan beberapa rekomendasinya untuk Anda.
Rekomendasi Motor Irit Bahan Bakar
Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya sekarang ada berbagai macam jenis merk kendaraan bermotor di Indonesia. Tentu saja Anda harus jeli melihat spesifikasinya supaya bisa mendapatkan kendaraan yang nyaman serta hemat bahan bakar.
Kendaraan yang hemat bahan bakar ini sangat cocok digunakan untuk keperluan sehari-hari. Berikut beberapa rekomendasi motor irit bahan bakar.
-
All New Honda Beat
Sebagian besar dari Anda tentunya sudah pernah melihat Honda Beat. Karena ini merupakan salah satu motor yang mungkin penjualannya paling laris di Indonesia. Ada banyak sekali fitur canggih tersemat dalam kendaraan ini sehingga membuatnya bisa sangat efisien dalam konsumsi bensin. Salah satunya yaitu fitur idling stop system. Menurut klaim dari Honda, Motor ini bisa melaju hingga 60,6 km per liter.
Hal tersebut tidak terlepas dari salah satu fiturnya yaitu enchanted smart power. Sistem pembakarannya sendiri sudah menggunakan full injection. Jika dilihat dari performanya juga sudah sangat baik. Tidak mengherankan jika memang kendaraan keluaran dari Honda ini menjadi primadona dari banyak orang.
-
Yamaha Vega Force
Motor irit bahan bakar berikutnya yaitu Yamaha Vega Force. Ini merupakan salah satu produk dari Yamaha yang memang sangat mengedepankan efisiensi penggunaan bahan bakar. Motor bebek ini memiliki mesin 114 cc dengan karakter over stroke. Sementara itu torsi maksimumnya mencapai 9,5 nm pada 5500 rpm. Efisiensi bahan bakarnya itu sangat baik. Anda bisa menempuh jarak hingga mencapai 55,6 km per liter. Tentu hasil yang sangat baik untuk sebuah motor bebek.
-
All New Honda Scoopy
Sepeda motor irit bahan bakar berikutnya berasal dari pabrikan Honda. Scooter matic dengan desain yang sangat unik ini memang menjadi pilihan banyak orang. Salah satu alasan utamanya sudah jelas karena memang memiliki keiritan cukup tinggi.
Menurut klaim dari Honda, kendaraan ini bisa menempuh jarak hingga 59 km per liter. Salah satu keunggulannya yaitu sudah menerapkan teknologi idling stop system serta ACG starter. Motor ini biasanya menjadi idola para wanita. Karena memang desanya sangat unik serta sangat nyaman untuk dikendarai. Terutama untuk keperluan di dalam kota atau keperluan sehari-hari.
-
New Honda Blade 125 FI
Honda Blade 125 FI menjadi salah satu motor irit bahan bakar dari pabrikan Honda. Untuk varian barunya memang mengalami peningkatan kapasitas mesin. Hal tersebut tentunya bertujuan untuk meningkatkan performa. Akan tetapi, pihak Anda sendiri sangat memperhatikan konsumsi bahan bakarnya agar tetap efisien.
Mesinnya diklaim mampu menempuh kecepatan maksimal hingga mencapai 100,7 km per jam. Untuk konsumsi bahan bakarnya tergolong sangat deret yaitu bisa menempuh jarak hingga 61,8 km per liter. Ini bisa dikatakan menjadi salah satu motor yang bisa menjadi pilihan terbaik ketika Anda membutuhkan kendaraan sehari-hari.
-
Yamaha Fino 125 Blue Core
Pada urutan berikutnya ada sepeda motor irit bahan bakar dari Yamaha yaitu Yamaha Fino 125 Blue Core. Dengan menggunakan mesin 125 cc dan teknologi blue core serta eco indikator membuatnya sangat efisien dalam penggunaan bensin. Hal tersebut bisa terlihat dari konsumsi bahan bakarnya yang bisa menempuh jarak 47 km per liter.
Kelebihan dari motor ini bukan hanya irit penggunaan bensin, akan tetapi juga memiliki desain unik dan menarik. Sehingga sangat tidak mengherankan jika kendaraan ini banyak menarik perhatian anak-anak muda terutama para wanita. Sekuter matic seperti ini memang sangat cocok digunakan oleh para wanita.
-
Honda Supra X 125
Jika berbicara mengenai motor bebek terbaik di Indonesia mungkin saja jatuh kepada Supra X 125. Kendaraan ini bisa dikatakan sangat tangguh dan juga memiliki performa yang sangat baik untuk melintasi berbagai macam jenis medan. Dengan menggunakan sistem pembakaran full injection membuatnya mampu menghasilkan efisiensi bahan bakar.
Menurut klaim dari Honda sendiri jarak tempuhnya bisa mencapai 57,8 km per liter. Kendaraan ini menjadi salah satu kendaraan paling laris di Indonesia. Mungkin saja salah satu alasannya yaitu memang memiliki performa mesin sangat baik, hemat bahan bakar, serta desainnya juga sangat ergonomis.
Memilih kendaraan yang hemat bahan bakar memang akan memberikan banyak sekali keuntungan. Beberapa rekomendasi motor irit bahan bakar di atas mungkin bisa menjadi pilihan tepat untuk Anda.